9 Oktober 2024
Tujuan Akuntansi Yang Perlu Diketahui

Sebagian besar dari Anda pastinya akan merasa malas dalam belajar akuntansi. Terlebih lagi di dalamnya memang berhubungan dengan hitung menghitung sehingga banyak orang menyamakan bahwa ilmu ini mempunyai kemiripan dengan matematika.

Padahal jika dilihat lebih jauh lagi, keduanya memang mempunyai perbedaan cukup signifikan didalamnya. Disinilah pentingnya agar Anda mempelajarinya lebih lanjut sehingga mampu memhamai fungsi utama dari ilmu satu ini.

Jangan khawatir karena kami telah menyiapkan penjelasan lengkapnya dibawah ini sehingga nantinya dapat dijadikan sebagai penambah pengetahuan. Mulai dari pengertian, tujuan hingga fungsi dari akuntansi.

Tujuan Akuntansi Yang Perlu Diketahui

Pengertian Akuntansi

Apa itu Akuntansi? Walaupun istilah satu ini sudah tidak asing lagi di telinga tetapi masih banyak orang belum memahami dengan baik bagaimana pengertian dari ilmu satu ini. Tidak sedikit dari mereka menyamakan dengan kegiatan hitung menghitung matematika.

Padahal faktanya accounting sendiri merupakan sebuah proses pekerjaan dimana tidak sederhana tetapi banyak diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Terutama yang berkaitan dengan kegiatan bisnis atau usaha.

Terlebih lagi dengan keberadaan ilmu inilah akan memungkinkan sebuah perusahaan bisa memahami dengan baik seperti apakah kondisi keuangan perusahaan. Lantas akan memberikan kemudahan bagi Anda ketika akan mengambil keputusan.

Jadi pengertian accounting adalah kegiatan yang diawali dengan proses pencatatan, pengelompokan, pengolahan, penyajian data hingga pencatatan transaksi dimana berkaitan dengan keuangan dari perusahaan. Dengan informasi itulah, dapat digunakan sebagai bahan pengambil keputusan nantinya.

Selain itu juga terdapat pengertian dari para ahli seperti Weygandt, Kieso dan Kimmel dimana mengartikan bahwa akuntansi adalah bagian dari sistem informasi yang mengidentifikasi catatan dan mengkominikasikan kegiatan ekonomi di dalam organisasi terhadap pengguna yang berkepentingan.

Sedangkan menurun Sunyanto accounting merupakan proses pengumpulan, identifikasi, pencatatan, penggolangan, peringkasan sekaligus penyajian dari beberapa transaksi keuangan sekaligus penafsiran hasilnya untuk berikan kemudahan dalam pengambilan keputusan.

Tujuan Akuntansi Yang Perlu Diketahui

Untuk memahami lebih lanjut mengenai akuntansi, maka Anda juga perlu memahami seperti apakah tujuannya tersebut terutama untuk bisnis. Berikut beberapa tujuan dari accounting ini secara umum:

  • Memberikan gambaran mengenai informasi seputar keuangan khususnya untuk aktiva ataupun pasiva dari perusahaan
  • Mengumpulkan informasi mengenai adanya perubahan di berbagai sumber ekonomi sebuah perusahaan
  • Memberikan penjelasan mengenai informasi sumber ekonomi perusahaan, asset hutang hingga modal
  • Menjelaskan seperti apakah kondisi keuangan dari perusahaan.

Fungsi Akuntansi Yang Yang Perlu Diketahui

Kehadiran dari ilmu akuntansi inilah ternyata juga mempunyai beberapa fungsi penting yang terdapat didalamnya diantaranya adalah:

Sebagai Informasi Kondisi Keuangan Perusahaan

Fungsi utama dari ilmu ini adalah dapat dijadikan sebagai sumber informasi terkait keuangan kepada pihak yang membutuhkan. Dengan adanya catatan inilah, Anda juga tidak bingung dengan lalu lintas financial nantinya.

Sebagai Bahan Evaluasi

Tidak sampai disitu saja, pencatatan accounting inilah ternyata juga dapat dijadikan sebagai bahan evaluasi dari perusahaan di masa depan. Misalnya saja adalah ketika kondisi finansial sedang tidak baik, maka dapat mengurungkan pembelian barang tidak penting.

Mendapatkan Investor

Sebagai pemilik perusahaan, Anda tentunya juga ingin mendapatkan sokongan dana dari seorang investor bukan? fungsi ilmu akuntansi berikutnya adalah dapat memberikan kemudahan dalam mendapatkan investor untuk bisnis.

Membantu Merencanakan Pertumbuhan Perusahaan

Fungsi lainnya adalah akan membantu Anda dalam proses perencanaan pertumbuhan dari perusahaan. Sebab kehadiran laporan keuangan akan memperlihatkan seberapa cepatkan pertumbuhan dari bisnis.

Dengan ulasan yang ada diatas, maka Anda semakin paham bahwa kehadiran dari ilmu inilah sangat penting untuk dipelajari. Karena itulah apabila Anda ingin mendalami ilmu akuntansi, maka dapat bergabung dengan GuruAkuntansi.co.id.